Pelepasan Wisudawan Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta Periode II Tahun Akademik 2024/2025

Yogyakarta, 18 Februari 2025 – Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta menggelar acara pelepasan wisudawan dan wisudawati yang telah menyelesaikan studi mereka dalam Sidang Senat Terbuka periode akademik 2024/2025. Acara ini berlangsung di Aula Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga dan dihadiri oleh para pimpinan serta dosen Pascasarjana.

Pelepasan ini dipimpin langsung oleh Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Moch. Nur Ichwan, M.A., didampingi oleh Wakil Direktur Pascasarjana, Ahmad Rafiq, S.Ag., M.A., Ph.D. Hadir pula para Ketua Program Studi (Kaprodi) dan Sekretaris Program Studi (Sekprodi), yaitu Kaprodi S3 Dr. Phil. Munirul Ikhwan yang sekaligus Sekprodi S3 Dr. Nina Mariani Noor, S.S., M.A., Kaprodi S2 Najib Kailani, S.Fil., M.A., Ph.D., serta Sekprodi S2 Dr. Subi Nur Isnaini.

Dalam acara ini, para Kaprodi dan Sekprodi memberikan sambutan, pesan, serta harapan bagi para wisudawan yang telah menyelesaikan studinya. Direktur Pascasarjana, Prof. Dr. Moch. Nur Ichwan, M.A., juga menyampaikan pesan inspiratif, menekankan pentingnya kontribusi para lulusan dalam dunia akademik dan masyarakat luas.

Sebagai bagian dari prosesi pelepasan, seorang perwakilan mahasiswa turut menyampaikan kesan dan pesan mengenai pengalaman mereka selama menempuh pendidikan di Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga. Momen ini menjadi ajang refleksi atas perjalanan akademik yang telah mereka lalui.

Acara ini juga menjadi ajang penghargaan bagi mahasiswa berprestasi. Sebanyak 26 mahasiswa menerima predikat cumlaude, terdiri dari 6 mahasiswa program Doktor Studi Islam dan 20 mahasiswa program Magister Interdisciplinary Islamic Studies. Piagam penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pencapaian akademik mereka.

Dengan berakhirnya acara pelepasan ini, diharapkan para lulusan dapat menerapkan ilmu yang telah mereka peroleh untuk kemajuan masyarakat dan keilmuan Islam. Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga terus berkomitmen untuk mencetak lulusan yang berintegritas dan berkualitas dalam bidangnya masing-masing.